Ikan Goreng Renyah Spesial |
Baca juga : Ikan Bakar Bandeng Bumbu Kuning
Kita Mulai mempersiapkan bahan-bahannya :
- 1 ekor ikan nila
- 1 buah jeruk nipis
- 1 sendok makan cuka makan
- Secukupnya minyak goreng
Selanjutnya kita siapkan bumbu ikan goreng renyah :
- 5 siung bawang merah
- 4 buah bawang putih
- 1 sendok makan ketumbar
- 2½ ruas jari kunyit
- 1 buah kemiri
- ½ ruas jari jahe
- Secukupnya garam
Cara Membuat Ikan Goreng Renyah spesial cukup mudah ikuti langkah-langkahnya ya..!
- Pastikan ikan bersih dari sisik, insang maupun isi perutnya, kerat halus 3 garis pada bagian sisi luarnya
- Selanjutnya lumuri secara merata seluruh bagian ikan menggunakan perasan air jeruk nipis plus cuka, sisihkan.
- Siapkan bumbu halus, bersihkan kembali ikan kemudian lumuri dengan bumbu halus, diamkan selama 30 Menit agar bumbunya benar-benar meresap.
- Siapkan minyak untuk menggoreng, selanjutnya ikannya digoreng hingga berwarna keemasan atau garing dan masak
- Siap untuk disajikan untuk keluarga dirumah pasti keluar dirumah sangat senang menyantap hidangan yang ibu berikan.
Itulah cara membuat ikan goreng renyah spesial ala resep unic apa bila ibu-ibu mau menambahkan agar rasa lebih enak tinggalkan komentar ya bu nanti saya cantumkan di resep unic ide ibu.
wah enak bnget menu yang disajikan,,,,,jadi lapar,,,bagus juga templatenya ,semoga bermanfaat infonya dan salam kenal ya...info bisnis unik
BalasHapusKeren blognya. Ntar saya suruh Dian main2 ke sini deh. Biar nanti kami ga perlu pakai pembantu, wkwkwkw...!
BalasHapusSalam blogger... (: